
ALAT SIRAM TANAMAN OTOMATIS ANTARKAN TIM ROBOTIK MAN 2 BANDUNG MAJU KE TAHAP NASIONAL MRC 2022
MANDUBANews- Kompetisi Robotik Madrasah (Madrasah Robotics Competition) sebagai ajang kompetisi robotika dan otomasi tingkat Madrasah se-Indonesia. Kompetisi ini mengharuskan peserta menemukan ide, merakit, atau merancang, mengoperasikan, hingga menemukan teknologi baru di bidang robotika dan otomasi. Selain itu, kegiatan ini juga mengharuskan peserta untuk mampu memiliki keterampilan berkomunikasi dengan cara mempresentasikan atau menyakinkan kepada orang lain bahwa robot yang dirancang memiliki manfaat bagi kehidupan manusia dan alam semesta. Kompetensi ini akan digelar pada tanggal 22-23 November 2022 mendatang di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Tim Robotik MAN 2 Bandung membuat sebuah inovasi alat siram tanaman otomatis dengan memanfaatkan sumber energi sel surya matahari. Menurut Agus Sumpena, M.T., Pembimbing Robotik MAN 2 Bandung, “Alat siram tanaman saat ini masih konvensional sehingga perlu ada inovasi alat siram tanaman otomatis yang mempermudah manusia dalam proses penyiraman sehingga mampu meringankan pekerjaan manusia.”
Beliau juga menambahkan bahwa alat siram tanaman otomatsis menggunakan program IDE (Integrated Development Environment), Sensor kelemban tanah (Soil moisture sensor), dan aktuator motor atau dinamo. Ketiga komponen tersebut digerakkan oleh Cahaya Matahari sehingga menjadi alat yang hemat listrik dan ramah lingkungan.
“Alat siram tanaman otomatis ini juga sesuai dengan pengembangan tema MRC 2022 yaitu The Next Generation of Robots: Making Better Life dengan grand tema Robot for household yang bersumber dari persoalan lingkungan rumah, menemukan solusi, dan memberikan manfaat bagi penghuni rumah dan sekitarnya.” Jelas Pak Agus.
Muhammad Satria (XI MIPA 3) salah satu tim robotik MAN 2 Bandung mengatakan bahwa persiapan untuk menghadapi tanggal 22 November mendatang sudah dilakukan maksimal oleh semua tim robotik terutama bantuan dari pembimbing yang begitu totalitas. Ia menuturkan juga bahwa dirinya dan Witra Rizki (XI IPS 2) bersiap jauh-jauh hari untuk lebih melancarkan keterampilan merakit robot, mengenal lebih dalam setiap komponen, membaca buku-buku penunjang, dan melatih cara presentasi di depan juri sehingga mampu menampilkan yang terbaik.
(Aida AF)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SIMA'AN DAN BUKA PUASA BERSAMA EKSTRAKULIKULER TAHFIZ MAN 2 BANDUNG - 2025
Solokanjeruk-, Kamis, 20 Maret 2025, MAN 2 BANDUNG Kabupaten Bandung menyelenggarakan Sima'an Akbar dan Sertifikasi Tahfidz, sekaligus Buka Puasa Bersama Ekstrakulikuler Tafidz di lin
PELAKSANAAN UJIAN MADRASAH MAN 2 BANDUNG TAHUN PELAJARAN 2024/2025
man2bandung.sch.id, Solokanjeruk-. Pada tanggal 10-19 Maret 2025, MAN 2 Bandung telah berhasil melaksanakan Ujian Madrasah (UM) dengan lancar dan aman. Kegiatan ini diikuti oleh 295
AGENDA PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU MAN 2 BANDUNG TAHUN PELAJARAN 2025/2026
1. JALUR PRESTASI DAN AFIRMASI a. Pendaftaran : 3 Maret – 12 April 2025
MAN 2 Bandung Menerima Kunjungan dari NP Japan Foundation: Memperkuat Motivasi siswa dalam belajar Bahasa Jepang
Solokanjeruk, 15 Oktober 2024 – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Bandung hari ini menerima kunjungan singkat dari Japan Foundation, sebuah organisasi nirlaba yang berbasis di Jepang
Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Kemdikbud - 2024
man2bandung.sch.id. Solokanjeruk - Asesmen Nasional adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud Ristek untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses